Tajuk

Lokal

Islam

Barat

Timur

Sejarah

Rabu, 18 Februari 2015

Yaman Dikudeta Syiah, Jepang Tutup Kedutaan di Yaman

Lima orang staf, termasuk duta besar, diungsikan dan beberapa diplomat dapat terus bekerja dari kedutaan besar Jepang di Qatar.

Jepang dan beberapa negara lain telah menutup untuk sementara kedutaan besar mereka di Yaman, sementara keprihatinan keamanan memuncak setelah pengambilalihan pemerintah oleh kelompok militan Syiah yang didukung Iran.

Laporan daring dari badan penyiaran Jepang NHK mengutip para pejabat Selasa (17/2) yang mengatakan lima orang staf, termasuk duta besar, diungsikan hari Minggu sementara sarana di ibukota Yaman itu, Sana’a, ditutup. Laporan itu mengatakan beberapa diplomat dapat terus bekerja dari kedutaan Jepang di negara Teluk, Qatar.

Sementara itu, kantor berita Korea Selatan Yonhap mengatakan pemerintah Seoul sedang mengurangi staf diplomatiknya di Sana’a karena keprihatinan keamanan.

Jepang adalah negara Asia yang pertama menutup sarana diplomatiknya di Yaman sejak kekerasan pecah di Sana’a bulan lalu. (Voa/infoduniamiliter.com)

Pin It!

Post Comment

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top