Tajuk

Lokal

Islam

Barat

Timur

Sejarah

Kamis, 25 Juni 2015

AS akan izinkan pembayaran tebusan sandera

Presiden Barack Obama mengumumkan perubahan cara pemerintah Amerika Serikat dalam menangani penyanderaan warga negara Amerika.
Kebijakan saat ini memandang adalah suatu pelanggaran hukum bagi para keluarga sandera untuk membayar uang tebusan guna memastikan pembebasan korban.
Pemerintahan Obama dikecam karena kebijakan itu dan sejumlah laporan menyebutkan pemerintahan tidak akan lagi melancarkan tindakan hukum bagi keluarga yang membayar uang tebusan.
Perubahan dilakukan setelah berakhirnya pengkajian yang telah dilakukan selama enam bulan.
Perubahan ini menimbulkan pertanyaan tentang apakah hal ini lebih meningkatkan nilai sandera AS, dan apakah warga Amerika yang tinggal dan bekerja di luar negeri menjadi sasaran yang lebih menguntungkan bagi para penculik.
Gedung Putih juga dikecam karena tidak konsisten dalam menerapkan kebijakan menolak berunding dengan penyandera.
Kantor berita Associated Press, dengan mengutip sejumlah pejabat Amerika, melaporkan perubahan kebijakan ini akan memungkinkan pegawai pemerintah mengatur perundingan antara keluarga dengan para penyandera.
Meskipun demikian pemerintah Amerika tetap dilarang secara langsung membayar uang tebusan. (Bbc/infoduniamiliter)
Pin It!

Post Comment

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top