SANAA, Tiga bom martir mengguncang sebuah kamp militer koalisi pimpinan Arab Saudi di Aden, ibu kota sementara Yaman, Jumat (25/3/2016). Setidaknya 22 orang dilaporkan tewas, baik tentara maupun sipil pendukungnya.
IS mengklaim bertanggung jawab atas serangan tersebut melalui pernyataan singkat yang dirilis kantor berita pendukungnya, Amaq.
Bom pertama meledak di pos pemeriksaan, beberapa meter dari kamp di Distrik al-Hasswa di Aden.
Juru Bicara Keamanan Aden, Nizar Anwar, mengatakan, 18 orang tewas dalam ledakan pertama.
Bom kedua meledak saat pelaku bom menabrakkan ambulans yang dikendarainya ke kendaraan tim penyelamat. Empat orang tewas dalam serangan ini.
Sementara itu, pelaku bom martir ketiga diketahui meledakkan diri dalam mobil yang diparkirkan di dekat kamp. (Kompas/kabarduniamiliter)
Tajuk
Lokal
Islam
Barat
Timur
Sejarah
Minggu, 27 Maret 2016
- Populer
- Terbaru
- Tag
Post Comment
Tidak ada komentar: