Sedikitnya 23 militan dari faksi-faksi oposisi di Suriah terbunuh dalam sebuah upaya penyerangan yang gagal terhadap posisi tempur pasukan Islamic State / Daulah Islamiyyah di desa al Bel, pinggiran utara Provinsi Aleppo dekat perbatasan dengan Turki.
Militan oposisi yang dilatih AS dan Saudi melancarkan operasi penyerangan darat terhadap desa tersebut dengan dibantu oleh militer Turki yang juga sekutu AS menggunakan bombardir meriam artilleri menargetkan pertahanan Daulah Islamiyyah, guna membuka jalan bagi faksi-faksi oposisi bersenjata. Konfrontasi senjata berlangsung hingga kurang lebih memakan waktu empat jam, diiringi bombardir artilleri pasukan Turki secara sporadis, tanpa kemajuan signifikan apapun yang bisa diraih oleh para militan.
Selama baku tembak tersebut, pasukan Daulah Islamiyyah berhasil menghancurkan satu unit BMP kelompok oposisi, dan mengambil satu unit Tank tipe T-72 sebagai rampasan perang. Sementara itu, para militan oposisi menarik mundur pasukannya yang tersisa dari medan pertempuran. (Azzam/kabarduniamiliter)
Post Comment
Tidak ada komentar: