Mukalla– Koalisi pimpinan Arab Saudi untuk operasi militer di Yaman kembali meluncurkan serangan udara menargetkan Al-Qaeda in the Arabian Peninsula (AQAP) di ibukota provinsi Hadramaut, Al-Mukalla. Serangan pada hari Selasa (01/03) itu menghancurkan gudang senjata yang juga memerangi pemberontak Syiah Hautsi itu.
Kantor berita AFP melansir dari sejumlah sumber melaporkan, seperti dinukil alghad.tv, serangan itu tepat menyasar target dan menghancurkan gudang senjata yang dikontrol AQAP di daerah Yadmah, Al-Mukalla Timur. Namun sumber itu tidak berbicara adanya korban jiwa.
Sejumlah sumber militer menyebutkan, setidaknya dua kali serangan udara diluncurkan jet koalisi Saudi untuk menargetkan lokasi AQAP tersebut. Serangan tersebut mengakibatkan ledakan keras hingga terdengar dari radius beberapa kilometer. Asap hitam juga membumbung tinggi dari lokasi target.
Sejak kota Al-Mukalla dikontrol AQAP setahun lalu, koalisi Saudi hampir tidak pernah menyerang kota di Yaman Selatan tersebut. Tidak ada pemberontak Syiah Hautsi di wilayah mayoritas Ahlussunnah itu.
Seorang pejabat Yaman mengatakan kepada AFP, koalisi yang melancarkan serangan di Yaman sejak Maret 2015 itu mulai menggencarkan operasi menargetkan jihadis AQAP dan ISIS. Operasi itu dia klaim untuk menanggapi operasi para jihadis.
Beberapa pekan lalu, koalisi juga meluncurkan serangan serupa menargetkan AQAP di wilayah Abyan. Dilaporkan sejumlah anggota AQAP terbunuh dalam serangan itu. Jet-jet tempur koalisi sengaja menargetkan gedung-gedung pemerintah yang dikelola AQAP serta gudang senjata mereka.
Perlu dicatat, koalisi Saudi dibentuk untuk memerangi milisi Syiah Hautsi yang memberontak. Sebelum deklarasi koalisi tersebut, pemerintah Saudi bertemu dengan Presiden AS Barack Obama untuk menyepakati sejumlah poin. Namun kesepakatan itu tidak terungkap di media.
Post Comment
Tidak ada komentar: