Tajuk

Lokal

Islam

Barat

Timur

Like Us

Sejarah

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan, pasukan Turki berada di Iraq atas permintaan Perdana Menteri Haider al-Abadi sejak tahun 2014 lalu.
“Tentara Turki berada di kamp Basheeqa atas permintaan Haidar Al-Abadi pada 2014. Sekarang saya bertanya mengapa dia diam sejak 2014,” kata Erdogan dalam wawancara dengan Aljazirah, pada Rabu (9/12/2015).
Baru-baru ini kedatangan kontingen bersenjata Turki di dekat garis dekat Mosul, menambahkan lagi penyebaran pasukan daratnya untuk perang melawan Daulah Islam/Islamic State (IS).
Ankara mengatakan, tentaranya berada di Iraq dengan tujuan untuk melatih pasukan Iraq agar memiliki kemampuan dalam melawan Daulah Islam (IS).
Akan tetapi pemerintah Iraq menyebutnya sebagai penyebaran pasukan untuk invasi ke wilayahnya. Iraq meminta NATO untuk menekan Turki agar menarik pasukannya segera mungkin dari Iraq utara, pada Selasa (8/12/2015) [AN/manjanik/infoduniamiliter]
Link:  http://www.infoduniamiliter.com/2015/12/sesama-musuh-is-rezim-syiah-irak-dan.html

Sebarkan Bung!

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Post Comment

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top