Pemerintah Korea Utara (Korut) mengizinkan rute penerbangan Pyongyang-Shanghai secara permanen.
Seperti dilansir NHK, Senin (27/4/2015), maskapai penerbangan Air Koryo telah melakukan penerbangan dari Bandara Shanghai menuju Pyongyang pada Minggu 26 April.
Pihak Air Koryo mengaku tiket penerbangan rute Pyongyang-Shanghai telah terjual habis hingga bulan depan karena tingginya peminat yang akan berkunjung ke Korut.
Rencananya, rute Air Koryo akan melayani rute tersebut dua kali dalam sehari. Namun, tidak seperti penerbangan rute lainnya, di rute ini penjagaan khususnya di imigrasi cukup ketat. Pemerintah Korut masih menerapkan beberapa aturan bagi warga asing yang akan berkunjung ke negaranya.
Saat ini, Korut sedang berupaya untuk mempromosikan pariwisatanya ke dunia luar. Pemerintah di sana pun telah membangun tempat wisata untuk menarik wisatawan ke negaranya.
Selain itu, Pemerintah Korut ingin menggenjot pemasukan devisa dari wisatawan mancangera. Target utama sektor pariwisata di Korut adalah para turis asal China. (Okezone/infoduniamiliter.Com)
Post Comment
Tidak ada komentar: