Korea Selatan (Korsel) dikabarkan masih belum bisa mendeteksi puluhan kapal selam yang baru saja dikerahkan oleh Korea Utara (Korut). Korsel menuturkan masih belum dapat mengkonfirmasi ke arah mana kapal-kapal selam itu dikerahkan.
"Lokasi kapal-kapal selam itu masih belum bisa dikonfirmasi," kata seorang pejabat Kementerian Pertahanan Korsel dalam kondisi anonim, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (23/8/2015).
Seperti diberitakan sebelumnya, Korut setidaknya menerjunkan 70 persen armada kapal selam yang mereka miliki. Korut diketahui memiliki 70 kapal selam, dengan kata lain sekitar 50 kapal selam telah dikerahkan oleh negeri pimpinan Kim Jong-un itu.
Pengerahan kapal selam ini terjadi ditengah dialog damai antar duo Korea untuk mendinginkan situasi yang saat ini tengah memanas. Dialog damai putaran kedua itu baru saja dimulai beberapa saat lalu di kota Panmunjom, yang berada di wialayah perbatasan.
Sementara itu, bukan hanya Korut yang terus menyiagakan pasukannya, hal serupa juga dilakukan oleh Korsel. Kedua negara tampaknya terus bersiaga untuk keadaan terburuk, yakni dialog damai gagal, dan perang Korea kembali berkecamuk.
(esn/sindo/infoduniamiliter)
Link: http://bit.ly/1hVQ1Jg
Post Comment
Tidak ada komentar: