Tajuk

Lokal

Islam

Barat

Timur

Like Us

Sejarah

BERLIN – Utusan Rusia untuk NATO menyatakan aktivitas militer Rusia bukanlah sebuah hal yang menjadi masalah saat ini. Namun, aktivitas militer NATO-lah yang menambah ketegangan di Eropa Timur.

Hal tersebut disampaikan utusan Rusia untuk NATO, Aleksandr Grushko, ketika wawancara dengan saluran televisi Jerman, Da Erste.

“Persoalannya bukanlah aktivitas militer Rusia, tapi peningkatan aktivitas militer NATO. Setiap hari latihan militer berlangsung. Jumlah latihan militer NATO telah melebihi 200 kali, jumlah penerbangan taktis angkatan udara NATO di Laut Baltik dan Laut Barents, serta wilayah yang berbatasan dengan Rusia mencapai 3.000 kali tahun lalu. Jumlah itu meningkat dua kali lipat dari 2013,” kata Grushko, seperti dilansir Russia Today, Jumat (27/3/2015).

Grushko menambahkan, jumlah tersebut sangat besar jika dibandingkan aktivitas militer Rusia yang tidak banyak berubah sepanjang 2013–2014.

Perhatian lain dari Pemerintah Rusia adalah kemungkinan adanya pengiriman senjata dari Amerika Serikat kepada militer Ukraina. Militer Ukraina diketahui akan menerima pelatihan militer yang dipimpin AS pada April 2015. Hal itu dianggap sebagai ancaman bagi keamanan Rusia.

“Pengiriman senjata dari AS ke Ukraina di atas kegagalan gencatan senjata yang telah rapuh di Donbass telah mengancam keamanan Rusia,” demikian pernyataan juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia.

Pernyataan itu sekaligus menunjukkan kegagalan kesepakatan Minsk dan mempertanyakan rencana dari AS serta NATO di Ukraina. (Okexone/infoduniamiliter.com)

Sebarkan Bung!

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Post Comment

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top