Tajuk

Lokal

Islam

Barat

Timur

Like Us

Sejarah

Pentagon mengirim sebuah kapal induk Amerika untuk bergabung dengan kapal-kapal perang Amerika lainnya di perairan dekat Yaman.
Seorang juru bicara mengatakan USS Theodore Roosevelt dan kapal pendamping, USS Normandy, akan berusaha memastikan jalur pelayaran di Teluk yang vital itu tetap terbuka sementara situasi keamanan di Yaman memburuk.
Para pejabat menyangkal bahwa Roosevelt dan tujuh kapal perang Amerika lainnya akan mencegat kapal-kapal Iran yang mungkin dicurigai menyelundupkan senjata untuk pemberontak Houthi.
Juru bicara Armada Kelima Kevin Stephens mengatakan ada sejumlah langkah yang dapat dilakukan oleh Angkatan Laut Amerika jika ada indikasi kapal Iran membawa senjata, termasuk permintaan untuk menaiki kapal bersangkutan.
Gedung Putih mengatakan punya bukti Iran memasok senjata dan dukungan lainnya kepada kaum Houthi.
Di Yaman, serangan udara pimpinan Saudi terhadap tempat penyimpanan senjata pemberontak di dekat Sana'a hari Senin menewaskan sedikitnya 19 orang dan menghancurkan sejumlah rumah. Tim SAR khawatir banyak lainnya mungkin terkubur di reruntuhan.
Saudi memimpin koalisi Arab melawan Houthi. Para sekutu Arab pro AS ingin menghentikan gerak maju Houthi di Yaman dan sepenuhnya mengembalikan pemerintahan Presiden Abd-Rabbu Mansour Hadi yang diakui secara internasional. (Voa/infoduniamiliter.com)

Sebarkan Bung!

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Post Comment

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top